Simplicity – Patience – Compassion

Bertemu Master Chuang-Tzu

Tadi malam saya bermimpi, bertemu dengan Master Chuang-Tzu, yang menceritakan kepada saya bahwa kemarin dirinya bermimpi menjadi seorang Master Tao yang mempunyai beberapa umat. Pada saat bermimpi menjadi seorang Master Tao, dirinya lalu bermimpi lagi, menjadi seekor Kupu-Kupu yang terbang bebas dengan bahagianya.

Setelah mendengar dengan bahagia dan seksama seluruh cerita dari Master Chuang-Tzu yang menceritakan mimpinya. Saya juga menceritakan kepada Master Chuang-Tzu, bahwa kemarin saya bermimpi sedang mengajar beberapa umat. Dan dengan lancar dan jernih  mengungkapan rahasia Mimpi Master Chuang-Tzu, yang menjadi Master Tao dan Kupu-Kupu. 

Memahami betapa sederhana mimpinya, dan betapa sederhana jawabannya. Kami berdua tertawa terbahak-bahak mentertawakan KESEDERHAAN yang ada.  Selanjutnya kita berdua menikmati hidangan teh  wangi dan sejuknya angin yang bertiup diiringi indahnya suara alam.

EMAHO…
Matahari pagi sudah terbit…..

 

Ternyata betapa sederhananya kehidupan ini, dan betapa sederhana mimpi ini. Dan saya memahani bahwa saya sekarang sedang menjalani Kehidupan Mimpi, dan saya akan menjalaninya dengan KESEDERHANAAN,

 

KESEDERHAAN !
Jadilah Kupu-Kupu yang berkepala Kupu-Kupu .
Jadilah Manusia yang berkepala Manusia.
Inilah Jalan singkat kembali pada Ketunggalan.