Simplicity – Patience – Compassion

Pesan Akhir Bagi Pembina Meditasi

Ajaran meditasi “Kesadaran Sejati” berawal dari Dewi Yauw-Ce Cin Mu, dan selanjutnya diturunkan secara lisan dari Guru ke murid selama beratus-ratus tahun. Tetapi para pembina harus dapat memahami bahwa Ajaran meditasi ini hanya sebagai  alat bantu yang hanya menunjukan arah jalan Pencapaian Agung.

Ajaran meditasi ini tidak dapat memberikan Pencapaian Agung kepada anda.
        Anda sendiri yang harus mencapainya.

Ajaran meditasi ini, jika dipelajari tanpa dibina.
        Hanya akan menjadi ilusi dan khayalan Pencapaian Agung yang semu.

Jangan melekat dan terikat pada Ajaran Meditasi ini,
        tetapi pahami dan bina Ajaran Meditasi ini.

Bila intisari Ajaran Meditasi ini telah terungkap.
        Lepaskan dan tinggalkan Ajaran Meditasi ini,
        maka pencapaian yang sebenarnya akan terungkap.

       ( Jakarta, 1996 )